Jumat, 29 September 2017

Cara mencangkok tanpa menggunakan media

cara cangkok tanpa media

Cara mencangkok tanpa menggunakan media
Mencangkok tanaman adalah salah satu cara memperbanyak tanaman secara vegetatif, dari hasil pencangkokan tersebut akan didapatkan hasil / tanaman baru yang memiliki sifat-sifat seperti tanaman induknya. Biasanya untuk mencangkok tanaman menggunakan media seperti tanah, cocopeat, moss, floral foam dan sebagainya. Pada postingan saya yang dulu juga pernah membahas tentang cara mencangkok tanaman menggunakan floral foam

Pada kesempatan kali ini saya ingin membahas tentang cara mencangkok yang lain, yaitu mencangkok tanpa menggunakan media tanam.
Mungkin cara ini belum banyak yang mencobanya, pada percobaan kali ini saya menggunakan pohon buah tin untuk dicangkok. Untuk jenis pohon yang lain saya belum mencobanya, jika sobat ingin mencoba mencangkok tanaman jenis lain bisa langsung mencobanya. 
Sekarang langsung saja saya bahas bagaimana cara mencangkok pohon tin tanpa menggunakan media. Sebelum memulai mencangkok ada beberapa alat yang perlu disiapkan seperti pada proses pencangkokan umumnya yaitu pisau, plastik hitam, tali, vitamin B1 untuk tanaman dan juga ZPT / hormon perangsang akar, disini saya menggunakan ROOT UP, ada juga merek lain seperti Rapid Root dan yang lainnya.

Baca juga :


Tahap pertama untuk mencangkok disini sama seperti proses pencangkokan pada umumnya yaitu mengerat kulit pada batang tanaman yang ingin di cangkok dengan menggunakan pisau / cutter.
Setelah batang tanaman di kerat biarkan selama 1 hari agar agak kering, jika sudah satu hari (keesokan harinya) oleskan ZPT Root Up ke bagian batang yang dikerat. Jika sudah diamkan lagi selama 1 hari, Lalu bungkus dan ikat menggunakan plastik hitam (tanpa menggunakan media apapun) seperti pada gambar dibawah ini :

cara cangkok tanpa media tanam
Batang pohon tin yang sudah di kerat


cara mencangkok
Batang pohon tin yang sudah dikerat dan dioleskan ZPT Root Up, karena pada saat pencangkokan musim hujan, jadi saya menggunakan plastik bening untuk menutupinya agar rootup nya tidak larut terbawa air hujan.


cara cangkok pohon tin
Bagian keratan yang sudah dibungkus plastik hitam

Jika sudah dibungkus biarkan saja selama kurang lebih 3-4 minggu. Untuk pohon tin 2 minggu setelah proses pencangkokan biasanya sudah mengeluarkan cukup banyak akar. Sebaiknya pembungkusan jangan terlalu lama karena jika terlalu lama akar akan menjadi busuk. Sobat bisa coba memegang / meraba bagian yang dicangkok dari luar, atau agar lebih pasti sobat bisa membuka pembungkus untuk memastikan akarnya, jika dirasa akar sudah cukup banyak sobat bisa memotongnya, tapi jika dirasa masih sedikit sobat bisa membungkusnya lagi.

cara mencangkok pohon tin
Cangkokan yang sudah mengeluarkan banyak akar dan siap untuk dipotong

Baca juga :
Jual Nutrisi Hidroponik Murah

Setelah cangkokan dipotong, rendam cangkokan dengan larutan vitamin B1 selama satu hari, disini saya menggunakan Vitamin B1 Liquinox Star sesuai dengan dosis yang tertera pada kemasan yaitu satu sendok makan per gallon air. Untuk pemotongan saya lakukan pada sore hari, setelah direndam vitamin B1 keesokan sorenya baru dilakukan penanaman.

Setelah dilakukan penanaman jaga agar media tanam tidak kering dan juga tidak terlalu basah, untuk penyiraman juga menggunakan campuran vitamin B1 sampai terlihat tanaman menunjukan pertumbuhan. 

Ini dia pohon tin yang sudah ditanam sekitar 1 - 1,5 bulan setelah pemotongan, mohon maaf untuk proses perendamannya tidak sempat saya dokumentasikan,, ^_^

cara cangkok pohon tin

Tambahan
Saya juga sudah mencoba mencangkok tanpa menggunakan media pada tanaman lain yaitu jeruk yang daunnya biasa digunakan untuk memasak, dan ternyata berhasil juga, ini dia hasilnya ^_^. Sayangnya proses pencangkokan tidak sempat saya dokumentasikan,, :(

cara mencangkok pohon jeruk


Bagi sobat yang belum tahu seperti apa kemasan vitamin B1, root up dan Rapid root bisa lihat pada gambar dibawah ini :

jual liquinox star murah
Vitamin B1 liquinox star


jual rapid root murah
Rapid Root


jual root murah
Root-Up

Bagi sobat yang ingin membeli vitamin B1 dan ZPT serta perlengkapan berkebun lainnya bisa coba kunjungi toko kami di Bukalapak dan Tokopedia melalui link dibawah ini : ^_^
Tokopedia  => https://goo.gl/1zbyg9
Bukalapak  => https://goo.gl/f8Mmfk

Nah itu dia pengalaman yang bisa saya bagikan kali ini, bagi sobat yang ingin mencoba mencangkok yang lain silahkan dicoba, jangan taku untuk bereksperimen ^_^
Terimakasih,,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar